Bola.com, Madrid - Antoine Griezmann tidak hanya membawa Atletico Madrid mengalahkan Club Brugge, 3-1, pada Rabu (3/10/2018). Griezmann menjadi pencetak gol ke-8.000 Liga Champions sejak era format baru pada 1992.
Gol bersejarah itu terjadi pada menit ke-67. Griezmann membawa Atletico Madrid unggul 2-1 atas Club Brugge.
Sebelumnya, Griezmann menceploskan gol pembuka laga pada menit ke-28. Satu gol lainnya bagi Los Colchoneros dicetak Koke pada masa injury time.
Meski demikian, Griezmann enggan memikirkan torehan bersejarah itu. Pemain asal Prancis tersebut ingin membawa timnya meraih gelar pada musim ini.
"Fokus saya adalah meningkatkan permainan dan membantu tim meraih prestasi," ujar Griezmann.
Catatan sejarah itu membuat Griezmann mengikuti jejak beberapa pesepak bola lain. David Trezeguet pernah mencetak gol ke-3.000 Liga Champions saat membela Juventus pada 10 Desember 2003.
Sementara itu, pencetak gol ke-6.000 dan ke-7.000 Liga Champions ditorehkan Mario Gotze (Borussia Dortmund) dan Angel di Maria (Paris Saint-Germain). Adapun pemain pertama yang mencatatkan nama di papan skor Liga Champions adalah Daniel Amokachi (Club Brugge) pada 25 November 1992.
No comments:
Post a Comment