Pages

Monday, December 3, 2018

Anies Kirim Kesepakatan APBD DKI 2019 ke Kemendagri - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan akan mengirim dokumen anggaran penerimaan dan belanja daerah (APBD) DKI Jakarta tahun 2019 ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada Selasa (4/12). Dalam dokumen itu, APBD DKI Jakarta tahun 2019 tercatat Rp89,08 triliun.

"Segera, hari mungkin hari ini atau besok itu dikirim ke Kemendagri," ujar Anies saat ditemui di Cililitan, Jakarta Timur, Senin (3/12).


Nantinya, kata dia, dokumen itu akan dikaji oleh Kemendagri lalu dikembalikan ke Pemprov DKI. Kemudian Pemprov DKI akan memperbaikinya dan mengirim balik ke Kemendagri untuk disahkan.

Pada Senin (3/12), Anies menggelar rapat pimpinan di Balai Kota Jakarta untuk menyiapkan APBD 2019. Anies mengaku Pemprov DKI belajar dari kesalahan di APBD 2018.

Anies menyebut ada budaya lama yang membuat serapan rendah. Pemprov DKI, kata Anies, terbiasa menyelesaikan proses belanja anggaran pada akhir tahun sehingga serapan saat ini masih rendah, yakni 63,33 persen dari Rp75 triliun.

"Desember ini sebagian lelang 2019 sudah mulai dilakukan. Mudah-mudahan itu akan mempercepat," lanjut dia.

Sebelumnya, Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2019 disepakati oleh Pemprov DKI Jakarta dan DPRD DKI Jakarta menjadi Perda, sebesar Rp89,08 triliun.

Anies dan Pimpinan DPRD Provinsi DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi melakukan penandatangan Persetujuan Bersama terhadap Raperda APBD 2019 dalam Rapat Paripurna, di Gedung DPRD Provinsi DKI Jakarta, Jumat (30/11) petang.

Anies menegaskan, anggaran yang tertuang dalam APBD Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2019 sebesar Rp89,08 triliun dipastikan pemanfaatannya akan digunakan untuk warga Jakarta. Diketahui, besaran APBD Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2019 ini meningkat sebesar 7 persen dibandingkan dengan APBD Tahun Anggaran 2018 sebesar Rp83,26 triliun. (dhf/ain)

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnnindonesia.com/nasional/20181203210202-20-350865/anies-kirim-kesepakatan-apbd-dki-2019-ke-kemendagrihttps://desimpul.blogspot.com/2018/12/anies-kirim-kesepakatan-apbd-dki-2019.html

No comments:

Post a Comment