Pages

Monday, March 4, 2019

Kelar 2019, Begini Progres Konstruksi Tol Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran - detikFinance

Jakarta - Progres pembangunan proyek tol lingkar luar Jakarta 2 atau Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2 terus dikebut agar masing-masing ruas bisa selesai dibangun di 2019.Tol yang terdiri dari 6 ruas ini, masing-masing menunjukkan progres konstruksi yang berbeda.

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit, menyampaikan progres ruas tol Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran, masing-masing sudah di atas 30%.

Seksi I Kunciran-Tirtayasa sepanjang 2,04 km mencapai progres 48,84%. Seksi II Tirtayasa-Benteng Betawi sepanjang 3,52 km mencapai progres 31,87%. Berikutnya seksi III Benteng Betawi-H. Sastranegara sepanjang 6,57 km mencapai progres 47,69%. Seksi IV H. Sastranegara-SS Benda sepanjang 2,06 km mencapai progres 75,6%.

"Rencananya keempat seksi tersebut selesai November 2019," kata Danang dalam jumpa pers di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta Selatan, Senin (4/3/2019).
Berikutnya adalah ruas tol Kunciran-Serpong yang terdiri dari 2 seksi ditargetkan rampung Juni 2019. Saat ini progres masing-masing, untuk seksi I Kunciran-Parigi sepanjang 6,72 km mencapai 86,67%, seksi II Parigi-Serpong sepanjang 4,42 km mencapai 88,07%.

"Tol Kunciran-Serpong progresnya 86,7% hingga 88%, rencana kami (selesai) Juni 2019," jelasnya.

Ruas tol Serpong-Cinere, progres seksi Serpong IC-Pamulang IC sepanjang 6,5 km adalah 66,06% dan ditargetkan selesai pada Maret 2019. Sedangkan progres seksi II Pamulang IC-Cinere IC sepanjang 3,64 km adalah 32,92% dan ditargetkan selesai pada Juni 2019.

Selanjutnya ruas tol Cinere-Jagorawi untuk seksi I Jagorawi-Raya Bogor sepanjang 3,70 km sudah beroperasi sejak 2012. Untuk seksi II Raya Bogor-Kukusan sepanjang 5,50 km mencapai progres 97,30 % dan targetnya selesai Maret 2019. Seksi III Kukusan-Cinere sepanjang 5,50 km masih dalam tahap pembebasan lahan.

Untuk ruas tol Cimanggis-Cibitung, seksi IA Junction Cimanggis-On/Off Ramp Jatikarya sepanjang 3,17 km progresnya 82,29% dan target selesai April 2019. Seksi II On/Off Ramp Jatikarya-Junction Cibitung sepanjang 23,30 km progresnya 33,38 % dan target selesai Desember 2019.

Terakhir, ruas tol Cibitung-Cilincing, seksi I SS Cibitung-Gabus Indah sepanjang 13,14 km progresnya 61,67%, target selesai Juni 2019. Seksi II Gabus Indah-Muara Bakti sepanjang 6,05 km progresnya 60,31% dan target selesai Juni 2019.Seksi III Muara Bakti-Kanal Banjir Timur sepanjang 10,64 km progresnya 37,54% dan target selesai November 2019.

"Seksi IV Kanal Banjir Timur-Cilincing masih tahap pembebasan tanah," tambahnya. (dna/dna)

Let's block ads! (Why?)

https://finance.detik.com/infrastruktur/d-4452820/kelar-2019-begini-progres-konstruksi-tol-cengkareng-batu-ceper-kunciranhttps://desimpul.blogspot.com/2019/03/kelar-2019-begini-progres-konstruksi.html

No comments:

Post a Comment