Pages

Wednesday, October 3, 2018

OTT Pejabat Pajak di Ambon, KPK Temukan Uang Rp 100 Juta

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK) menemukan uang Rp 100 juta dalam operasi tangkap tangan di Ambon, Maluku, Rabu (3/10/2018). Dalam kegiatan itu, petugas KPK menangkap enam orang.

"Ada uang yang diamankan dalam kegiatan ini. Sejauh ini, yang telah dihitung setidaknya Rp100 juta," ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Rabu malam.

Menurut Febri, KPK awalnya mendapat informasi dari masyarakat dan kemudian melakukan pengecekan ke lokasi. Diduga telah terjadi transaksi pemberian uang terkait upaya pengurangan pembayaran pajak.

Baca juga: KPK Tangkap Pejabat Pajak di Ambon

Dalam kegiatan ini, beberapa orang yang ditangkap yakni pejabat Kantor Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan Wilayah Maluku-Papua, pemeriksa pajak dan wajib pajak.

Saat ini proses pemeriksaan sedang berjalan di daerah. Rencananya, 4 orang yang ditangkap dibawa ke Jakarta pada Kamis (4/10/2018) pagi.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.kompas.com/read/2018/10/03/22495241/ott-pejabat-pajak-di-ambon-kpk-temukan-uang-rp-100-jutahttps://desimpul.blogspot.com/2018/10/ott-pejabat-pajak-di-ambon-kpk-temukan.html

No comments:

Post a Comment