Pages

Monday, November 5, 2018

Rincian 2 Kontroversi Prabowo Subianto yang Dinilai Blunder ...

Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto diketahui berkunjung ke sejumlah wilayah di Jawa Tengah dan Jawa Timur beberapa waktu yang lalu.

Namun, Safari politik Prabowo ke Jawa Tengah dan Jawa Timur kali ini akhirnya berbuah blunder.

Mulai dari insiden Prabowo yang diduga membentak emak-emak pendukungnya sendiri hingga kasus 'Tampang Boyolali' yang berujung pada laporan polisi.

1. Membentak Pendukungnya

Insiden ini terjadi ketika Prabowo dijadwalkan bersilaturrahmi dengan pimpinan, pengasuh dan santri Pondok Pesantren Gontor.

Namun sebelum ke Ponpes Gontor, Prabowo menyempatkan diri untuk sarapan bersama Relawan Koalisi Indonesia Adil Makmur wilayah Ponorogo, di rumah makan Sate Ayam Lego.

Saat tiba di lokasi, Prabowo langsung disambut atraksi Reog Ponorogo dan para pimpinan partai Koalisi Indonesia Adil dan Makmur wilayah Ponorogo serta tokoh masyarakat dan ratusan relawan yang telah menunggunya.

Akan tetapi ketika Prabowo sedang berpidato, sempat terjadi kericuhan karena pada waktu yang bersamaan tim pemenangan Prabowo-Sandi juga membagikan buku yang berjudul 'Paradoks Indonesia'.

Melihat kericuhan yang terjadi, Prabowo pun geram dan langsung menegur massa yang sedang berebut buku di hadapannya.

"Saudara mau diam atau saya yang bicara, saudara naik ke sini (panggung, red). Kalau mau sopan saya bicara dulu, ini ingin lanjut atau tidak," kata Prabowo seperti dikutip Warta Kota dari detiksiang.

Let's block ads! (Why?)

http://wartakota.tribunnews.com/2018/11/05/rincian-2-kontroversi-prabowo-subianto-yang-dinilai-blunder-dalam-sepekan-terakhirhttps://desimpul.blogspot.com/2018/11/rincian-2-kontroversi-prabowo-subianto.html

No comments:

Post a Comment