Pages

Tuesday, January 8, 2019

Jelang Pencoblosan, Partai Politik Bakal Kuras Materi dan Tenaga - Gatra

 

Pekanbaru, Gatra.com - Semakin dekatnya momen pencoblosan pada April mendatang, membuat mesin partai politik bakal menguras materi dan tenaga. Demikian dikatakan politisi Partai Demokrat asal Riau, Sayed Abu Bakar Assegaf, Selasa (8/1).

Berbincang dengan Gatra.com melalui sambungan seluler, anggota fraksi Partai Demokrat di DPR RI ini menyebut sisa waktu kampanye bakal menyedot perhatian setiap kader partai politik. Dia mencontohkan bagaimana kader Partai Demokrat mesti mulai memasarkan pasangan Prabowo-Sandi dengan lebih optimal.

"Semua kader bekerja, dan itu kan sudah materi, artinya kayak saya membikin baliho ada foto Prabowo-Sandi, kalender juga seperti itu. Jadi kan materi namanya," sebut anggota Komisi VII DPR RI ini.

Adapun Partai Demokrat merupakan salah satu partai yang mendukung pasangan Prabowo-Sandi. Dukungan tersebut bahkan semakin nyata saat SBY dan Prabowo Subianto menyelenggarakan pertemuan pada penghujung tahun 2018.

Sayed menambahkan, pasca pertemuan tersebut kader Partai Demokrat diperintahkan untuk segera mengambil tindakan di sisa masa kampanye ini. 

Nantinya tindakan itu diharapkan dapat memberikan efek positif bagi Partai Demokrat pada hari pencoblosan.

"Pak SBY itu sudah memerintahkan kader-kadernya untuk melakukan tindakan seiring (kampanye legislatif dan pilpres). Menangkan Partai Demokrat, menangkan Prabowo-Sandi," sambungnya.

Terpisah, Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Riau, Ahersoon, mengatakan lonjakan aktivitas untuk kampanye pilpres yang dilakukan Partai Demokrat baru akan terjadi pada 45 hari jelang pencoblosan.

"Atur amunisi juga, jangan sampai jelang hari pencoblosan kita sudah kehabisan energi dan fisik untuk kampanye ini," ungkapnya.


Reporter: Febri Kurnia
Editor: Mukhlison

Let's block ads! (Why?)

https://www.gatra.com/rubrik/nasional/pemerintahan-daerah/378954-Jelang-Pencoblosan-Partai-Politik-Bakal-Kuras-Materi-dan-Tenagahttps://desimpul.blogspot.com/2019/01/jelang-pencoblosan-partai-politik-bakal.html

No comments:

Post a Comment