Umumnya, perayaan ini sekaligus menjadi ajang bertemu dengan banyak kerabat dan keluarga khususnya sanak saudara yang jauh tinggalnya. Ketika Tahun Baru Imlek tiba, banyak orang yang mengucapkan Gong Xi Fa Cai. Terutama masyarakat Indonesia, selain itu ucapan ini juga banyak dilihat di berbagai tempat atau pelayanan umum seperti mal dan sebagainya. Namun makna dan ucapan Gong Xi Fa Cai sendiri apa sih?
Hal ini tampaknya menjadi sebuah kebiasaan yang umum dilakukan oleh masyarakat. Setiap tahun ke tahun banyak orang yang mengatakan kata Gong Xi Fa Cai yang sering dianggap sebagai 'Selamat Tahun Baru Imlek'. Namun, sejatinya makna kalimat 'Gong Xi Fa Cai' bukan Selamat Tahun Baru Imlek. Lantas, apa makna sesungguhnya? Apakah kalimat tersebut ternyata memiliki arti lainnya?
Makna kalimat Gong Xi Fa Cai bukan berarti Selamat Tahun Baru Imlek. Kalimat tersebut sejatinya memiliki arti 'Selamat Sejahtera'. Artinya ternyata jauh dari kata Selamat Tahun Baru atau Selamat Imlek. Arti ini seringkali disalahartikan, terutama karena ucapan Gong Xi Fa Cai ini disebutkan ketika Imlek.
Sejarah Gong Xi Fa Cai
Sejarah singkat dari ucapan Gong Xi Fa Cai berawal dari kata Gong Xi yang berarti selamat. Hal ini berawal dari penduduk China yang berhasil selamat setelah menghindari binatang buas. Selain itu Fa Cai memiliki sejarah dari sebuah kesejahteraan yang berkembang mengikuti zaman.
Kemudian penggunaan kata ini berawal dari beberapa abad yang lalu. Penggunaan dua kata pertama yaitu Gong Xi yang memiliki sejarah cukup panjang. Namun jika dikaitkan dengan legenda, maka ucapan ini memiliki arti memberi selamat ketika penduduk China dapat menangkal binatang buas bernama Nian yang mengejar masyarakat Tiongkok dan juga anak-anak. Namun mereka dapat selamat dan bisa mengusir Nian.
Pada perkembangan selanjutnya, seiring membaiknya harapan kesejahteraan, semangat kapitalisme, dan konsumerisme yang melanda seluruh komunitas China seluruh dunia, menjadikan ditambahkannya kata Fa Cai yang berarti sejahtera atau makmur pada pengucapan tersebut.
Makna Gong Xi Fa Cai Sebenarnya
Setelah membahas mengenai Gong Xi Fa Cai, selanjutnya adalah makna yang diberikan. Di antaranya adalah:
1. Gong Xi Fa Cai Berarti Sebuah Doa Agar Kekayaan Makin Berlimpah
Imlek banyak sekali dekorasi yang menjadi ciri khasnya seperti serba merah. Semua pernak-pernik itu bahkan hanya bisa ditemui saat Tahun Baru Imlek tiba. Tulisan Gong Xi Fa Cai juga sering disemarakkan. Bahkan Gong Xi Fa Cai merupakan ucapan yang umum diberikan pada Tahun Baru Imlek. Walaupun artinya lain, namun ucapan Gong Xi Fa Cai tetap banyak digunakan.
Secara harfiah, mereka yang menggunakan Gong Xi Fa Cai berharap semoga mendapat kekayaan yang makin melimpah. Doa dan pengharapan umumnya disampaikan orang Tionghoa untuk dirinya sendiri ataupun kerabat.
2. Mayoritas Diucapkan Pebisnis
Ucapan Gong Xi Fa Cai, lebih banyak diberikan atau diucapkan mayoritas etnis Tionghoa di Indonesia yang berprofesi sebagai pebisnis saja. Umumnya para pebisnis bertemu dan bersapa, sehingga saling mendoakan dengan kerabat, sanak saudara agar bisnis yang dijalankan semakin sukses dan semakin makmur. Mengingat mayoritas etnis Tionghoa banyak yang memiliki profesi untuk berdagang atau bisnis. Orang-orang zaman dulu salah sangka dengan ucapan ini, hanya karena lebih sering terdengar dibanding kalimat Selamat Tahun Baru itu sendiri.
3. Ucapan Lainnya
Selain Gong Xi Fa Cai, ada juga beberapa ucapan yang bisa menggantikan yang bisa diterapkan atau diaplikasikan saat Imlek tiba, yakni:
1. Xin Nian Kuai Le - Happy New Year - Selamat Tahun Baru
2. Gong He Xin Xi - Happy New Year - Selamat Tahun Baru
3. Gong Xi Fa Cai - May you have a prosperous New Year - Semoga Anda makmur di Tahun Baru ini!
4. Wan Shi Ru Yi - May all your wishes comes true - Semoga segala harapanmu tercapai!
5. Xin Xiang Shi Cheng - May all your wishes comes true - Semoga segala harapanmu tercapai!
6. Shen Yi Xing Long - May you have prosperous business - Semoga bisnismu makin maju dan berkembang
7. Ta Ji Ta Li - Wish you have a great luck dan great profit - Semoga Anda mendapatkan keberuntungan dan keuntungan yang besar!
8. Cai Yuan Guang Jin - Wish you have abundance of wealth - Semoga Anda memiliki harta yang berlimpah ruah!
9. Nian Nian You Yu - May you have abudance year after year - Semoga Anda mendapatkan rezeki yang berlimpah ruah tahun demi tahun
10. Yi Fan Feng Shun - Wish you everything is running smoothly - Semoga segala hal dalam hidup Anda berjalan mulus
11. Wan Shi Shun Li - Wish you everything is running smoothly - Semoga segala hal dalam hidup Anda berjalan mulus
12. Bu Bu Gao Shen - Wish you to be promoted - Semoga Anda mendapatkan promosi (jabatan atau kenaikan pangkat)
13. Xue Ye Jin Bu - May you have a academic progress - Semoga Anda mencapai kemajuan akademik (sekolah/belajar)
14. Shen Ti Jian Kang - Wish you always healthy - Semoga Anda selalu sehat
15. Ji Xing Gao Zhao - Wish your lucky star is always shines bright - Semoga bintang keberuntunganmu dapat selalu bersinar terang
Itulah beberapa kata untuk mengucapkan Tahun Baru Imlek, yang bisa dikirimkan ke teman atau kerabat terdekat. Tidak perlu menggunakan berbagai kartu atau surat seperti zaman dahulu. Karena kini kita bisa mengirimkannya melalui pesan SMS, WhatsApp, BBM, Instagram maupun media sosial lainnya.
Namun, jika kamu ingin menggunakan berbagai gambar, bisa juga menggunakan kartu ucapan Tahun Baru Imlek. Semoga bermanfaat.
Selamat Tahun Baru Imlek 2019. Gong Xi Fa Cai!
(nwy/zak)
No comments:
Post a Comment