Pages

Tuesday, April 9, 2019

Wah! IMF Pangkas Habis Proyeksi PDB Global di 2019 - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Dana Moneter Internasional (IMF) lagi-lagi memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi global tahun ini hingga 0,4 poin persentase akibat perlambatan yang terjadi di berbagai negara di dunia.

Dalam World Economic Outlook (WEO) 2019 yang dirilis Selasa (9/4/2019), lembaga internasional yang berbasis di Washington, Amerika Serikat (AS), itu memperkirakan produk domestik bruto (PDB) global hanya akan tumbuh 3,3% di 2019.

Proyeksi tersebut lebih rendah dibandingkan 3,7% yang diperkirakan dalam WEO edisi Oktober tahun lalu. Angka itu juga lebih lambat dibandingkan capaian 3,6% di 2018.

Dalam WEO Update yang dikeluarkan Januari lalu, IMF juga telah memangkas proyeksi pertumbuhan global menjadi 3,5% dari 3,7% di Oktober. Proyeksi kali ini menjadi pemangkasan ketiga sejak gelaran pertemuan tahunan IMF di Nusa Dua, Bali, Oktober lalu.

Wah! IMF Pangkas Habis Proyeksi PDB Global di 2019Foto: Gedung kantor pusat Dana Moneter Internasional (IMF) (REUTERS/Yuri Gripas)

Untuk 2020, IMF memperkirakan ekonomi bisa tumbuh lebih cepat di level 3,6% meskipun angka ini pun turun 0,1 poin persentase dibandingkan proyeksi di Oktober.

"Proyeksi saat ini menggambarkan perkiraan bahwa pertumbuhan global akan mendatar di paruh pertama 2019 dan stabil setelah itu," tulis laporan tersebut.

IMF mencatat adanya perlambatan pertumbuhan yang cukup signifikan di paruh kedua tahun lalu yang merupakan gabungan dari berbagai faktor yang memengaruhi beberapa negara besar di dunia.

Pertumbuhan ekonomi China menurun sebagai akibat dari kombinasi antara pengetatan kebijakan untuk memberantas shadow banking dan meningkatnya ketegangan perdagangan dengan AS, menurut IMF.

Sementara itu, perekonomian Uni Eropa (UE) kehilangan lebih banyak momentum dari yang diperkirakan menyusul keyakinan konsumen dan para pelaku bisnis yang terus menurun. Selain itu, terganggunya produksi mobil di Jerman yang merupakan motor ekonomi Eropa dan melemahnya permintaan khususnya dari negara-negara berkembang di Asia ikut menyeret ekonomi zona euro.

Di Jepang, serangkaian bencana alam memukul perekonomian terbesar ketiga di dunia itu. Selain itu, ketegangan perdagangan juga memukul keyakinan para pelaku bisnis dan memperburuk sentimen pasar.

Namun, tekanan itu telah sedikit mereda di awal 2019 saat bank sentral AS Federal Reserve memberi sinyal akan menerapkan kebijakan moneter yang lebih akomodatif. Selain itu, para pelaku pasar juga lebih optimistis akan tercapainya kesepakatan dagang antara AS dan China, menurut laporan tersebut.

"Kenaikan yang diproyeksikan terjadi di paruh kedua 2019 itu didasarkan pada pembentukan kebijakan stimulus yang sedang berlangsung di China, sentimen pasar keuangan global yang membaik, berkurangnya risiko-risiko yang memperlambat pertumbuhan di zona euro, dan kestabilan bertahap di ekonomi beberapa negara berkembang yang sedang tertekan, seperti Argentina dan Turki," tulsi IMF.

"Momentum yang membaik bagi negara-negara berkembang akan berlanjut di 2020," tambahnya. "Namun, kegiatan ekonomi di negara-negara maju akan terus melambat secara bertahap karena dampak stimulus fiskal AS mereda..."

Setelah 2020, pertumbuhan ekonomi global diperkirakan akan stagnan di 3,6% dalam jangka menengah.

(dru)

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnbcindonesia.com/market/20190409171316-17-65532/wah-imf-pangkas-habis-proyeksi-pdb-global-di-2019https://desimpul.blogspot.com/2019/04/wah-imf-pangkas-habis-proyeksi-pdb.html

Jakarta Pasar Utama Produk Panasonic, Surabaya Menyusul - Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA--Wilayah Jakarta menjadi pasar utama bagi penjualan PT Panasonic Gobel Indonesia.

Roberto Situmorang, Branch Manager Jakarta Major Domestic Appliances Panasonic, mengatakan bahwa Jakarta menjadi pasar utama bagi perseroan karena merupakan pusat pemerintahan, investasi, serta perdagangan.

"Kontribusi cabang Jakarta paling besar untuk Panasonic Gobel, disusul oleh Surabaya, Jawa Timur," ujarnya Selasa (9/4/2019).

Untuk memperkuat kerja sama dengan mitra dealer, perseroan mengadakan kegiatan Regional Partner Conference untuk 15 cabang secara serentak di 10 kota berbeda dalam 2 hari. Pada tahun fiskal 2019, perseroan menyiapkan serangkaian strategi bisnis baru untuk memperkuat pasar Indonesia, di antaranya melalui Hero Product serta costumer campaign Menang Bersama Panasonic.

Melalui kampanye tersebut, Panasonic mengundang masyarakat menikmati momen kemenangan dari beberapa momentum pada April hingga Juni, seperti pemilihan presiden, bulan Ramadhan, hingga Idulfitri. Masyarakat juga berkesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah di setiap pembelian produk Panasonic.

Perseroan juga mengembangkan teknologi terbarunya, yaitu Nanoe dan PrimeFresh, yang menekankan pada perbaikan, penciptaan, serta menjaga kualitas udara yang sehat bagi manusia. Teknologi tersebut hadir pada produk air conditioner (AC) dan lemari pendingin.

"Dengan adanya teknologi baru ini, tentu target penjualan naikkan," kata Roberto.

Seigo Saifu, President Director Panasonic Gobel Indonesia, mengatakan pihaknya melihat potensi perkembangan industri elektronik yang semakin membaik tahun ini, salah satunya adanya momentum pemilihan presiden yang diharapkan mendorong pertumbuhan ekonomi.

“Kami optimistis membangun orbit baru pada tahun fiskal 2019 dan akan lebih baik dibandingkan dengan tahun fiskal 2018,” ujarnya dalam kegiatan Regional Partner Conference.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
panasonic

Let's block ads! (Why?)

https://ekonomi.bisnis.com/read/20190409/257/909786/jakarta-pasar-utama-produk-panasonic-surabaya-menyusulhttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/jakarta-pasar-utama-produk-panasonic.html

Agung Laksono sebut Golkar bukan lagi partai kalangan tua - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Agung Laksono mengatakan Golkar tidak lagi dianggap sebagai partai angkatan tua, tetapi kini menjadi partai kaum muda.

"Ya dulu Golkar sempat dianggap partai tua, sekarang kaum muda, kaum milenial, arahnya bukan kepada partai rakyat, tapi partai kaum muda," kata Agung saat ditemui usai kampanye akbar Partai Golkar di Istora Senayan GBK, Jakarta, Selasa.

Agung mengatakan meskipun Golkar saat ini dianggap sebagai partai tua, tetapi partai yang sudah lama berdiri ini sudah melakukan perubahan-perubahan besar, dan kini lebih banyak mempercayakan kepada kaum mudanya.

Sebagai politisi senior Golkar, lanjut Agung, dirinya merasa bangga melihat pertemuan kampanye akbar Partai Golkar hari ini yang dilakukan oleh generasi muda partai yang berdiri tahun 1964 itu.

Menurut Agung, hadirnya generasi muda, generasi milenial di partai dapat mengubah citra bahwa Partai Golkar adalah partainya anak muda.

"Biarkan mereka bekerja tanpa ada pesan-pesan atau membawa tanda-tanda politik identitas, tidak membedakan suku, agama, tetapi adalah warga negara Indonesia," kata Agung.

Agung meyakini kader muda Partai Golkar mampu bekerja secara profesional dan target suara 110 kursi di parlemen atau 18 persen bisa terlampaui pada hari pencoblosan 17 April 2019.

Sementara itu, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan 30 persen kader partai adalah kaum milenial, sisanya 70 persen "muda sekali".

'30 persen yang muda itu 133 kader muda. Sisanya postmilienial, pre kolonial," kata Airlangga dengan nada bercanda.

Ia mengatakan peluncuran aplikasi kampanye berbasis android G4AR menjadi salah satu trobosan Partai Golkar dalam menjaring kader muda, saat ini terjadi regenerasi pemilih di partai tersebut.

Menurut Airlangga, aplikasi tersebut sebagai interaksi antara Padati Golkar dengan audiensnya. Dalam waktu dekat sudah ribuan publik yang mengunduh program swafoto dengan Presiden Joko Widodo yang ada di dalam aplikasi G4AR tersebut.

Ia mengatakan program aplikasi tersebut menjadi platform komunikasi publik antara partai dengan masyarakat. Karena kontennya masih bisa terus ditambahkan, mendownload program Golkar, para pengunduh bisa mendapatkan informasi tentang partai Golkar.

"Partai Golkar selalu berinovasi memperbaharui diri. Partai Golkar itu adalah partai yang sudah regenerasi, ke depan Partai Golkar menjadi partai besar," kata Airlangga.

Partai Golkar berdiri di masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno tahun 1964, berawal dari Sekber Golkar yang didirikan oleh Angkatan Darat.

Partai Golkar menjadi salah satu peserta pemilu pada tahun 1971, dan selalu menang selama pemerintahan Orde Baru yakni Pemilu tahun 1977, 1982, 1987, 1992, dan 1997.

Kebanyakan tokoh politik yang kini menjadi pimpinan partai politik pernah berada di Partai Golkar, seperti Surya Paloh, Wiranto, Sutiyoso dan masih banyak lainnya.

Pewarta: M Arief Iskandar dan Laily Rahmawaty
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2019

Let's block ads! (Why?)

https://www.antaranews.com/berita/823328/agung-laksono-sebut-golkar-bukan-lagi-partai-kalangan-tuahttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/agung-laksono-sebut-golkar-bukan-lagi.html

Israel Didesak Perbaiki Layanan Penjara yang Dinilai Buruk - Republika Online

Layanan penjara Israel kurang memperhatikan aspek kesehatan tawanan.

REPUBLIKA.CO.ID, 

Israel Didesak Perbaiki Layanan Penjara

RAMALLAH – Otoritas Israel didesak untuk memperbaiki layanan penjara. Desakan ini disampaikan ratusan warga Palestina yang ditahan dengan kondisi pelayanan yang memprihatinkan. 

Tahanan Palestina dan mantan Komite Urusan Tahanan mengatakan setelah pembicaraan antara tahanan dengan Layanan Penjara Israel (IPS) di penjara Timon tak membuahkan hasil, membuat para napi pun mogok makan dan minum. 

Tahanan Palestina menuntut agar IPS menghapus semua perangkat elektronik yang menggangu tahanan di beberapa penjara seperti berdampak pada kesehatan termasuk pusing, sakit kepala, hingga penyakit yang berhubungan dengan kanker.  

Disamping itu para tahanan juga menuntut untuk kunjungan keluarga tahanan Gaza. Mereka juga meminta penjara memasang telepon publik serta mengakhiri penggeledahan sel. Tahanan juga menuntut peningkatan layanan medis di penjara.  

“Komite mengatakan aksi mogok makan yang dimulai 120 tahanan di Rimon dan penjara Negev itu akan meningkatkan jumlahnya pada hari berikutnya,” seperti dilansir Maan News pada Selasa (9/4). 

IPS diyakini bakal sepakat dengan tuntutan para tahanan sebagai dampak tekanan politik jelang pemilihan legislatif Israel yang akan datang. 

Apalagi sekitar 120 tahanan Palestina mogok maka menyusul gagalnya komunikasi dengan Layanan Penjara Israel (IPS) terkait situasi penjara-penjara Israel yang memburuk.  

Sementara itu Menteri Keamanan Publik Israel, Gilad Erdan, secara pribadi memimpin kampanye untuk mempersulit hidup tahanan Palestina termasuk mengurangi jumlah air yang diterima tahanan. Erdan baru-baru ini juga menyerukan untuk mempersiapkan rumah sakit di Israel agar bisa menampung tahanan  melakukan mogok makan dan air. Hal itu dilakukan sebagai tanda bahwa tuntutan para tahanan tidak akan dipenuhi.

Let's block ads! (Why?)

https://internasional.republika.co.id/berita/internasional/palestina-israel/ppoyxg320/israel-didesak-perbaiki-layanan-penjara-yang-dinilai-burukhttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/israel-didesak-perbaiki-layanan-penjara.html

BPPT Siap Pasang Buoy Merah Putih di Gunung Anak Krakatau - Republika Online

Besok, buoy akan diberangkatkan dengan kapal ke sekitar Gunung Anak Krakatau.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) siap memasang Buoy Merah Putih di kawasan Gunung Anak Krakatau pada 10 April 2019. BPPT menyatakan buoy itu akan dipasang pada Rabu (10/4) besok.

"Sudah dipersiapkan semua, besok buoy-nya mau diberangkatkan dengan Kapal Baruna Jaya untuk dibawa ke posisi sekitar anak Gunung Krakatau kemudian dilepas," kata Kepala BPPT Hammam Riza saat dihubungi Antara dari Jakarta, Selasa (9/4).

Buoy tersebut akan dibawa dengan menggunakan Kapal Riset Baruna Jaya milik BPPT. Ia akan melepas keberangkatan Kapal Baruna Jaya untuk menjalankan misi terkait dengan pemasangan buoy dari Pelabuhan Tanjung Priok.

"Saya akan hadir di acara pelepasan kapalnya di Tanjung Periok kemudian nanti akan dipasang oleh tim yg sudah bersertifikasi," tuturnya.

Dia menuturkan buoy yang akan dipasang itu generasi ketiga yang dioperasionalkan, sehingga rencananya ada pemasangan buoy dalam bentuk konstelasi buoy di seluruh Indonesia. "Ini adalah tahap langkah pertama," tuturnya.

Hammam mengatakan pada 2019, BPPT akan meluncurkan tiga Buoy untuk kawasan Gunung Anak Krakatau dan pesisir barat Bengkulu serta selatan Jawa Barat. Selain buoy, BPPT akan memasang kabel bawah laut (cable base tsunameter) untuk melengkapi buoy.

"Kabel bawah laut ini penting untuk mendeteksi tsunami yang sifatnya dekat, atau near field tsunami," ujarnya.

BPPT akan berkoordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Tentara Nasional Indonesia, dan Kepolisian RI untuk pemasangan pengamanan peralatan teknologi yang akan dipasang itu. Ia mengimbau masyarakat menjaga buoy ketika sudah terpasang dan tidak melakukan vandalisme.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/daerah/ppp4mc428/bppt-siap-pasang-buoy-merah-putih-di-gunung-anak-krakatauhttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/bppt-siap-pasang-buoy-merah-putih-di.html

Asoy! Dance Sandiaga Uno di Lombok YES 2019 - detikNews

20Detik

Ziarah ke MBK, AHY: Revolusi Harus Kembali ke Relnya

DETIKNEWS | Selasa 09 April 2019, 20:54 WIB Komandan Kogasma Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono berziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Jawa Timur. AHY didampingi mantan Gubernur Jatim, Soekarwo.

Let's block ads! (Why?)

https://news.detik.com/video/190409101/asoy-dance-sandiaga-uno-di-lombok-yes-2019https://desimpul.blogspot.com/2019/04/asoy-dance-sandiaga-uno-di-lombok-yes.html

Usai Diperiksa KPK, Indung Anak Buah Bowo Sidik Diam Membisu - detikNews

Selasa 09 April 2019, 20:06 WIB

Dwi Putri Aulia - Detiktv

Pemeriksaan kasus suap distribusi pupuk yang melibatkan Bowo Sidik Pangarso terus berlanjut. Hari ini, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memeriksa orang kepercayaan Bowo yang juga ditetapkan sebagai tersangka, yakni Indung, Selasa (9/4). 

Let's block ads! (Why?)

https://news.detik.com/video/190409106/usai-diperiksa-kpk-indung-anak-buah-bowo-sidik-diam-membisuhttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/usai-diperiksa-kpk-indung-anak-buah.html

Banyak tanah orang Palestina disita Israel untuk permukiman Yahudi - ANTARA

Nablus, Palestina (ANTARA) - Ratusan dunum lahan orang Palestina disita pada Senin (8/4) di bagian utara Tepi Barat Sungai Jordan dan Lembah Jordan untuk alasan pembangunan permukiman Yahudi, kata para pejabat Palestina.

Ghassan Daghlas, pejabat Palestina yang bertugas dalam urusan permukiman di Daerah Nablus di bagian utarat Tepi Barat, mengatakan kepada Kantor berita Palestina, WAFA, Israel menyita 406 dunum tanah dari tujuh desa untuk membuka jalan khusus buat pemukim Yahudi yang akan melewati kota kecil Palestina.

Di bagian utara Lembah Jordan, militer Israel menyita sebanyak 384 dunum lahan pribadi orang Palestina yang dilaporkan untuk membuat jalan yang akan digunakan oleh militer, kata Mutaz Bisharat, pejabat di Gubernuran Toubas.

Militer Israel sering mengubah jalan dan lahan yang disitanya di wilayah pendudukan Palestina dengan dalih untuk digunakan buat tujuan militer dan pemukim Yahudi.

Rakyat Palestina mengatakan Israel belum lama ini telah meningkatkan penyitaan lahan orang Palestina dalam upaya menciptakan fakta baru di lapangan yang mendukung proyek permukimannya, kata WAFA --yang dipantau Antara di Jakarta, Selasa. (Satu dunum = 1.000 meter persegi)

Sumber; WAFA

Penerjemah: Chaidar Abdullah
Editor: Gusti Nur Cahya Aryani
COPYRIGHT © ANTARA 2019

Let's block ads! (Why?)

https://www.antaranews.com/berita/822988/banyak-tanah-orang-palestina-disita-israel-untuk-permukiman-yahudihttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/banyak-tanah-orang-palestina-disita.html

Capres Prabowo Subianto: Dukungan Parlemen Perkuat Pemerintahan - POSPAPUA.COM

Oleh:  Azhar A Pawennay |

Pospapua.com, Palembang – Pemerintahan yang kuat harus didukung pula oleh Parlemen yang kuat agar program yang dicanangkan pemerintah bisa berjalan dengan baik.

Hal tersebut disampaikan Capres Prabowo Subianto saat berkampanye di Benteng Kuto Besak Palembang, Selasa (9/4) di hadapan pendukungnya yang membludak di lokasi kampanye tersebut.

Dengan dukungan parlemen yang kuat, kata Calon Presiden Prabowo Subianto, akan memperkuat pemerintahannya membasmi tindak pidana korupsi.

Karena itu, Prabowo meminta rakyat Indonesia turut memilih partai-partai pengusungnya bersama Sandiaga Uno sebagai calon wakil presiden. Dia pun mengenalkan satu per satu partai Koalisi Indonesia Adil Makmur. 

‘’Terserah mau pilih partai mana saja yang kau suka programnya,” kata Prabowo saat kampanye akbar di Palembang, Selasa (9/4). 

Dia menyebutkan, ada Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Berkarya,  Partai Demokrat, dan partainya sandiri, Partai Gerindra. Menurut dia, tanpa koalisi partai, tidak mungkin bisa maju sebagai capres bersama Sandi sebagai pendampingnya. 

Massa membeludak dalam kampanye akbar calon presiden Prabowo Subianto di lapangan Benteng Kuto Besak, Palembang, Rabu (9/4). Mereka datang dari penjuru di Sumatera Selatan. (Aza/NDS)

Let's block ads! (Why?)

https://pospapua.com/capres-prabowo-subianto-dukungan-perlemen-memperkuat-pemerintahan/https://desimpul.blogspot.com/2019/04/capres-prabowo-subianto-dukungan.html

Bowo Sidik Bicara 'Partai Pro 01' , TKN Jokowi: Kami Tolak Politik Uang - detikNews

Jakarta - Tersangka kasus dugaan suap anggota DPR Bowo Sidik Pangarso mengaku diminta partai dan Nusron Wahid untuk menyiapkan amplop-amplop 'serangan fajar'. Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin menegaskan, kubu 01 menolak politik uang.

"Kami semua (koalisi) menolak politik uang," kata Wakil Ketua TKN Johnny G Plate kepada wartawan, Selasa (9/4/2019).

Johnny mengatakan seluruh parpol yang tergabung dalam timses pasangan nomor urut 01 itu menekankan proses Pemilu 2019 harus sesuai amanat undang-undang nomor 7 tahun 2017 tentang pemilu. Sehingga jika ada tindakan perorangan yang tak sejalan dengan sikap timses, maka kasus hukumnya dipertanggungjawabkan secara individu.

"Yang pasti sedari awal TKN KIK termasuk Nasdem, PDIP, Golkar dan seluruh partai koalisi paslon 01 sudah berulang kali menekankan bahwa pemilu pilpres dan pileg harus sesuai amanat uu no 7/2017 tentang pemilu. Jika ada tindakan perorangan yang tidak sejalan dengan sikap tersebut dan berdampak hukum maka tentu sepenuhnya menjadi domain aparat hukum dan menjadi tanggung jawab perorangan," ujarnya.

"Apalagi memang sudah ada bantahan yang disampaikan oleh Pak Nusron. Secara khusus Nasdem menerapkan kebijakan politik tanpa mahar dan tanpa syarat secara konsisten untuk pemilu bersih yang dapat menghasilkan pemimpin yang berkualitas. Dan kami yakini rakyat sepakat dan setuju dengan kami bahwa Pak Jokowi dan Kiai Ma'ruf adalah pemimpin berkualitas yang dimaksud," sambung Johnny.

Wakil Direktur Kampanye TKN Jokowi-Ma'ruf Amin, Daniel Johan menambahkan, kasus ini dijadikan sebagai pelajaran. Daniel menegaskan koalisi 01 tidak membenarkan politik uang.

"Ini pembelajaran yang sangat berarti buat kita dan masyarakat, meski dari pileg ke pileg selalu ada kemajuan, kita harapkan peristiwa ini akan semakin menyempurnakan sistem pemilu ke depan. Bagi kami semakin tidak ada politik uang maka demokrasi akan semakin berkualitas, semakin memberi jalan dan harapan bagi lahirnya para pemimpin yang baik di Indonesia sehingga jalan perubahan di Indonesia semakin cepat diwujudkan," kata Daniel.

Sebelumnya, Bowo Sidik 'bernyanyi' usai diperiksa KPK hari ini. Bowo mengaku disuruh partai dan Nusron Wahid menyiapkan amplop untuk 'serangan fajar'.

"Saya diminta oleh partai menyiapkan 400 ribu... Nusron Wahid meminta saya untuk menyiapkan 400 ribu. Diminta oleh Nusron Wahid untuk menyiapkan itu," kata Bowo usai menjalani pemeriksaan di KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan.
(idn/elz)

Let's block ads! (Why?)

https://news.detik.com/berita/d-4503665/bowo-sidik-bicara-partai-pro-01--tkn-jokowi-kami-tolak-politik-uanghttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/bowo-sidik-bicara-partai-pro-01-tkn.html

Hasil Pemilu Beda Dengan Suvey, LSI Denny JA: Kita Beda dengan AS - Gatra

Jakarta, Gatra.com - Peneliti LSI Denny JA Adjie Alfaraby berpendapat bahwa pemilu Indonesia berbeda dengan Amerika Serikat, yang memiliki popular vote dan electoral vote, terkait kemungkinan hasil pemilu 17 April nanti yang berbeda dengan survei.

Hal ini disampaikan Adjie dalam diskusi publik "Prediksi Situasi dan Membaca Dinamika Pemilu 2019 dalam Perspektif Sosial Politik dan Keamanan", Selasa (9/4). "Selisih suara Trump dan Hillary hanya 4 %," ujar Adjie. Hillary Clinton menang dalam popular vote, meskipun kalah dalam electoral vote.

Adjie menambahkan kasus pemilihan presiden juga tidak dapat disamakan dengan Pilkada Jawa Tengah dan Jawa Barat ketika ada lonjakan menjelang akhir pemilihan.

Menurut Adjie, rata-rata lembaga survei terkemuka menunjukkan keunggulan pasangan calon 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin sebesar 15% dibandingkan pasangan 02 yakni Prabowo Subianto - Sandiaga Uno. Sedangkan pemilih yang belum menentukan pilihan hanya 10%.  Hal ini membuat pasangan 02 sulit mengejar 01.

"Suara undecided voters masih belum cukup bagi oposisi untuk memenangi pemilu" ujar Adjie. Menurutnya, oposisi harus dapat meyakinkan pemilih mengenai pentingnya perubahan.

Meskipun petahana sudah unggul, petahana sebaiknya tetap memobilisasi pemilihnya untuk datang saat pencoblosan (get out vote). "Dinamika suara masih dapat berubah melalui fenomena golput" tutup Adjie.


Reporter : SDA

Editor: Bernadetta Febriana

Let's block ads! (Why?)

https://www.gatra.com/rubrik/nasional/pilkada-pilpres/408932-Hasil-Pemilu-Beda-Dengan-Suvey-LSI-Denny-JA-Kita-Beda-dengan-AShttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/hasil-pemilu-beda-dengan-suvey-lsi.html

Ada-ada Saja, Lapor KDRT dan Tak Lulus SIM Kok ke KPK - detikNews

[unable to retrieve full-text content]

Ada-ada Saja, Lapor KDRT dan Tak Lulus SIM Kok ke KPK  detikNews

Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan curhat kalau KPK juga pernah dapat laporan KDRT dan tak lulus SIM. Padahal lembaga antirasuah itu cuma punya tugas ...

https://news.detik.com/video/190409104/ada-ada-saja-lapor-kdrt-dan-tak-lulus-sim-kok-ke-kpkhttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/ada-ada-saja-lapor-kdrt-dan-tak-lulus.html

Sengketa Hasil Pemilu Jadi Perhatian - Jawa Pos

JawaPos.com – Empat hari jelang masa tenang sebelum pemungutan suara Pemilu 2019, Polda Kepulauan Riau (Kepri) bersama stakeholder terkait menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pengamanan Pemilu. Rapat yang dihadiri Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) provinsi dan kabupaten kota di Kepri ini, membahas beberapa fokus untuk menghadirkan kelancaran pemilu di Kepri.

Soal pengamanan pada saat perhitungan hasil pemilu menjadi salah satu fokus. Terkait dengan hal tersebut, Kapolda Kepri Irjen Andap Budhi Revianto mengingatkan, semua pihak khususnya petugas keamanan untuk bisa menghadirkan upaya cooling system dengan memberikan pencerahan.

Sehingga, seperti apapun permasalahan dilapangan dapat diselesaikan. Selain itu, personil kepolisian juga diminta untuk melakukan penjagaan secara ketat terhadap kantor, masyarakat, dan lokasi kegiatan.

Sementara pihak pengawas pemilu, diimbau agar selalu melakukan komunikasi dengan petugas kepolisian yang berjaga di tiap TPS. “Kepada petugas yang melaksanakan pengamanan Pemilu 2019, diharapkan untuk mengantisipasi adanya sengketa hasil penetapan kursi dan calon yang terpilih; peresmian anggota DPR RI; DPD; dan DPRD hingga kesiapan pengamanan sumpah janji DPR RI pada bulan Oktober 2019 nantinya,” kata Andap dalam rakor yang digelar di Harris Batam Centre Hotel, Batam, Selasa (9/4).

Andap melanjutkan, komunikasi menjadi hal yang sangat penting untuk menciptakan kolaborasi bersama semua pihak demi terciptanya pemilu yang lancar dan aman. Dari hasil Indeks Kerawanan Pemilu (IKP), Kepri memang berada di batas sedang. Akan tetapi, hal tersebut tidak menjadi ukuran dalam pengamanan yang dilakukan.
Sebaliknya, proses pengamanan terhadap 5.457 TPS dan 20 TPS tambahan di Kepri tetap dilakukan secara optimal. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen evaluasi atas proses pemilu yang selama ini telah dijalankan. Baik dari sisi penyelenggaraan dari KPU, sisi pengawasan dari Bawaslu, dan proses pengamanan dari pihak kepolisian tersendiri.

Ketua KPU Kepri, Sriwati, dalam kesempatan ini menyampaikan, sejauh ini komunikasi dengan Bawaslu dan Kepolisian sudah berjalan baik dan akan terus ditingkatkan. Ia mengungkapkan, memang ada beberapa kendala yang dihadapi, khusunya pada proses pendistribusian logistik pemilu.

Mengingat Kepri adalah daerah kepulauan. Ke depan, diharapkan sinergitas antara semua pihak yang terlibat diharapkan bisa menghadirkan kelancaran hingga proses pemilu ini selesai.

“Koordinasi memang tidak boleh terputus. Kita terus tingkatkan komunikasi dengan kepolisian dan Bawaslu untuk menjamin kelancaran pemilu di Kepri,” kata Sriwati.

Senada dengan Sriwati, Komisioner Bawaslu Kepri Bidang Pencegahan dan Hubungan antar Lembaga, Idris menegaskan, pihaknya terus berkomunikasi dengan jajaran terkait. Khususnya pada proses pengawasan dan penindakan pelanggaran yang ada di pemilu 2019 ini.
Ia juga mengungkapkan bahwa, pihaknya juga ikut memastikan alur distribusi logistik pemilu ini benar-benar sesuai dengan ketentuan yang ada. Lebih jauh, pada pertemuan ini, juga berlangsung diskusi bersama stakeholder di tingkat kabupaten kota.

Dimana baik KPU dan Bawaslu di masing-masing kabupaten kota, diminta untuk menjelaskan proses yang telah berjalan. “Kita memang ingin, nanti pada proses penghitungan itu perlu mendapat perhatian. Karena akan banyak massa yang hadir saat itu. Sehingga memang perlu pengamanan,” kata Ketua Bawaslu Kota Batam, Syailendra Reza Irwansyah Rezeki.

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/jpg-today/09/04/2019/sengketa-hasil-pemilu-jadi-perhatian/https://desimpul.blogspot.com/2019/04/sengketa-hasil-pemilu-jadi-perhatian.html

PBB Vs Habib Rizieq Tambah Panas! - detikNews

Jakarta - Polemik PBB dan Habib Rizieq Syihab makin panas. Tensi tersebut makin tinggi setelah Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra menyindir sang imam besar FPI soal penyitaan bendera partai dalam kampanye akbar Prabowo Subianto di GBK beberapa waktu lalu, sebelum kemudian Habib Rizieq berbicara soal partai Islam yang berkhianat.

Semua berawal pada November 2018. Saat itu ada pernyataan Yusril dalam sebuah video yang pada intinya dalam video itu Yusril mengatakan bahwa Habib Rizieq pun pernah menyatakan kepada dirinya mengenai keislaman Prabowo yang diragukan. Habib Rizieq kemudian menyanggah pernyataan Yusril itu, dalam video yang ditayangkan di channel YouTube Front TV pada 1 April 2019. Menurut Habib Rizieq, apa yang disampaikan oleh Yusril itu tidak benar.

Singkat cerita, Yusril dan PBB membongkar chat dengan Habib Rizieq. Pengacara Habib Rizieq Syihab, Mahendradatta, menyangkal bukti yang dibeberkan oleh Yusril Ihza Mahendra yang menyatakan kliennya meragukan keislaman capres Prabowo Subianto.


Kisruh tersebut berlanjut saat bendera PBB disita dalam kampanye akbar Prabowo. Meski bendera partainya disita ketika hendak dibawa masuk ke GBK, Minggu (7/4/2019), Yusril mengaku tidak merasa dipermalukan. Dia menilai penurunan bendera PBB juga dipengaruhi oleh relasi antara dirinya dengan Habib Rizieq yang berpolemik. PBB dan Habib Rizieq makin panas.

"PBB takkan pernah tenggelam, betapapun imam besar FPI teriak-teriak ingin menenggelamkannya," ujar Yusril.

"Sebaliknya, kalau polemik ini berterusan, bisa saja imam besar FPI yang malah makin tenggelam karena kredibilitasnya makin runtuh di mata umat Islam," imbuh Yusril, menyindir tajam Habib Rizieq.

Let's block ads! (Why?)

https://news.detik.com/berita/d-4503512/pbb-vs-habib-rizieq-tambah-panashttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/pbb-vs-habib-rizieq-tambah-panas.html

Geger Duit Israel di Kasus Suap PUPR, Basuki: Kita Tunggu Hasilnya - detikFinance

Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah tersandung kasus suap terkait proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM). KPK pun telah menyita total uang sekitar Rp 46 miliar yang diduga terkait kasus tersebut.

Duit-duit itu terdiri dari 14 mata uang yang salah satunya berasal dari Israel yaitu shekel baru.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengaku saat ini hanya bersikap menunggu hasil dari tindak lanjut KPK. Meskipun secara internal pihaknya juga melakukan sesuatu.

"Itu kita tunggu dari mereka (KPK). Untuk internal saya ada action-nya, tapi itu saya tunggu dari KPK. Itu kan begitu terus, tapi saya tunggu hasilnya dari KPK," ujarnya di Muara Enim, Sumatera Selatan, Selasa (9/4/2019).

Basuki menambahkan dari sisi internal Kementerian PUPR yang diwakili oleh Inspektorat Jenderal (Irjen) akan berkoordinasi dengan pihak KPK. Intinya pihaknya akan kooperatif dengan KPK.


Terkait hal itu, Basuki mengaku ingin meninggalkan Kementerian PUPR sebagai instansi yang kredibel dan bisa dipercaya oleh masyarakat. Apalagi sebentar lagi pemerintahan Kabinet Kerja akan berakhir.

"Kalau jembatan, jalan itu kan biasa, tapi institusi yang kredibel yang bisa dipercaya dan bermanfaat bagi masyarakat itu yang ingin saya tinggalkan," ujarnya.

Sekadar informasi, dari total Rp 46 miliar yang disita KPK bentuknya dalam 14 mata uang asing. Duit itu disita dari 75 orang sejak perkara ini diusut hingga bulan Maret 2019.

Dalam proses penyitaan, KPK menyebut 69 orang di antara 75 orang itu mengembalikannya langsung ke KPK. Namun tidak dirinci identitas orang-orang itu.

Geger Duit Israel di Kasus Suap PUPR, Basuki: Kita Tunggu Hasilnya
(das/fdl)

Let's block ads! (Why?)

https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-4503172/geger-duit-israel-di-kasus-suap-pupr-basuki-kita-tunggu-hasilnyahttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/geger-duit-israel-di-kasus-suap-pupr.html

Pemilu Israel, Pertarungan Antara Mantan Jenderal Melawan Petahana - detikNews

Tel Aviv -

Setelah 13 tahun menjabat sebagai PM Israel, Benjamin Netanyahu belum mau mundur dari panggung politik. Dia ingin menjadi perdana menteri lagi dan maju sebagai kandidat utama dari partai Likud.

Pesaing terkuatnya adalah mantan Panglima Militer Israel Benny Gantz. Selama kampanye, Netanyahu berulangkali menggunakan kekhawatiran pemilih sebagai modalnya, mengingatkan mereka bahwa Likud bisa saja kalah kalau tidak bekerja keras.

Sementara Benny Gantz mengambil strategi lain, menyebar rasa optimistis. Dia menekankan, Israel sedang berada di ambang perubahan bersejarah.

Berebut 120 kursi di parlemen

Pemilihan parlemen akan memperebutkan 120 kursi. Menurut jajak pendapat terakhir, baik Netanyahu maupun Gantz masih jauh dari perolehan suara di atas 50 persen. Berarti, sekalipun muncul sebagai fraksi terkuat, mereka tetap membutuhkan mitra koalisi untuk membentuk pemerintahan

Netanyahu kelihatannya bermaksud melanjutkan koalisi dengan partai-partai ultra kanan. Kalangan pengamat mengatakan, untuk memastikan bahwa basis pendukungnya tetap konsisten, Netanyahu sengaja menyebarkan kekhawatiran tentang kemungkinan partainya kalah.

Selain itu, Netanyahu mengeluarkan janji yang sangat kontroversial. Dia mengatakan akan mendeklarasikan kedaulatan Israel atas daerah-daerah Palestina yang diduduki militer Israel di Tepi Barat dan Dataran Tinggi Golan.

"Siapa lagi yang bisa melakukan ini?.. Siapa yang bisa berdiri di depan dunia? Siapa yang bisa berdiri di depan Kongres Amerika? Siapa yang bisa menggerakkan opini publik ke arah itu?" kata Netanyahu dalam wawancara televisi.

"Memperbaiki apa yang dirusak Netanyahu"

Gantz menyebut janji Netanyahu tawaran yang "tidak bertanggung jawab", hanya untuk menjaring suara ultra kanan. Dia mengatakan akan mengupayakan "perjanjian perdamaian yang didukung secara global".

Gantz mengatakan akan memperbaiki hal-hal yang diperburuk oleh Netanyahu, dan menekankan kompetensinya dalam bidang keamanan.

"Ada kebutuhan untuk perubahan, dan kesempatan untuk perubahan," kata Gantz kepada radio militer Israel, hari Senin (8/4).

"Israel perlu memilih arah, menuju persatuan dan harapan - atau ekstremisme," tandas Benny Gantz.

Jika menang dalam pemilu kali ini, Benjamin Netanyahu akan menjadi Perdana Menteri Israel terlama sepanjang sejarah, mengalahkan masa jabatan pendiri Israel Ben-Gurion.

Tetapi dia juga menghadapi prospek menjadi perdana menteri Israel pertama yang menghadapi dakwaan di pengadilan. Pihak Kejaksaan Agung Israel belum lama ini mengumumkan akan mendakwa Netanyahu atas tuduhan penyuapan, penipuan dan pelanggaran kepercayaan.

hp/ts (afp, rtr, dpa)


(ita/ita)

Let's block ads! (Why?)

https://news.detik.com/dw/d-4503001/pemilu-israel-pertarungan-antara-mantan-jenderal-melawan-petahanahttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/pemilu-israel-pertarungan-antara-mantan.html

Ngaku Diminta Nusron Siapkan Amplop, Bowo Sidik: Yang Jelas Partai Kita Dukung 01 - detikNews

Jakarta - Tersangka kasus dugaan suap anggota DPR Bowo Sidik Pangarso buka-bukaan soal adanya perintah untuk mengumpulkan uang demi 'serangan fajar'. Bowo menyebut nama Nusron Wahid dan Partai Golkar.

"Saya diminta oleh partai menyiapkan 400 ribu... Nusron Wahid meminta saya untuk menyiapkan 400 ribu. Diminta oleh Nusron Wahid untuk menyiapkan itu," kata Bowo usai menjalani pemeriksaan di KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Jumat (5/4/2019).

Dicecar lebih jauh soal amplop yang disiapkan itu, Bowo naik ke mobil tahanan. Dia tak menjawab gamblang apakah amplop-amplop itu juga untuk Pilpres 2019.

"Yang jelas partai kita dukung 01," kata Bowo menjawab pertanyaan soal tujuan menyiapkan amplop.

Bowo, yang merupakan anggota Komisi VI DPR, ditetapkan KPK sebagai tersangka karena diduga menerima suap dari Marketing Manager PT Humpuss Transportasi Kimia (HTK) Asty Winasti lewat seorang bernama Indung. Asty dan Indung juga sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Asty diduga memberi suap agar Bowo membantu proses perjanjian antara PT HTK dengan PT Pupuk Indonesia Logistik (Pilog). Perjanjian itu ialah penggunaan kapal PT HTK untuk distribusi pupuk PT Pilog.

Total ada Rp 1,5 miliar yang diberikan Asty dalam 6 kali pemberian. Selain itu, Asty memberikan duit Rp 89,4 juta kepada Bowo lewat Indung saat terjadinya operasi tangkap tangan (OTT). Duit itu diduga sebagai pemberian ketujuh.

Selain itu, Bowo diduga menerima gratifikasi Rp 6,5 miliar dari pihak lain. Nah, duit Rp 1,5 miliar dan Rp 6,5 miliar itulah yang diduga berada di dalam 400 ribu amplop serangan fajar yang disita KPK tersebut.

Bowo Sebut Diminta Nusron Wahid Siapkan 'Serangan Fajar', Simak Videonya:

[Gambas:Video 20detik]


(dhn/tor)

Let's block ads! (Why?)

https://news.detik.com/berita/d-4503550/ngaku-diminta-nusron-siapkan-amplop-bowo-sidik-yang-jelas-partai-kita-dukung-01https://desimpul.blogspot.com/2019/04/ngaku-diminta-nusron-siapkan-amplop.html

Tahura Sultan Adam Dilengkapi Spot Galeri, Pulang Bisa Dapatkan Oleh-oleh Souvenir Ini - Banjarmasin Post

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Selain Melakukan Pembenahan spot spot kawasan yang instagramabel di Kawasan Tahura Sultan Adam, kini pihak Dishut Kalsel merapikan spot ekowisata yang ada di dalamnya. Termasuk menyediakan galeri oleh-oleh.

Satu lokal bangunan sementara ini menyediakan galeri yang menyediakan bermacam souvenir mulai tas sampai asesoris gelang dan lainnya.

Pemilik outlet, Ijul mengatakan, di lokasi tersebut baru memulai menyediakan bermacam souvenir.

"Disini dan nantinya kami menyediakan semua souvenir yang dibuat dari limbah kayu, seperti gantungan kunci dengan bermacam motif sampai pada baju yang bertuliskan Tahura Sultan Adam selain sebagai cindera mata juga sebagai media promosi untuk Tahura SA agar lebih di kenal, " kata dia.

Baca: Ratusan Peserta Ikuti Bimtek Ketahanan Budaya Bangun Masyarakat Damai, Ini Tujuannya

Baca: Waw, Harga Kayu Sengon Bisa Tembus Segini, Pemprov dan Pemkab Banjar Gencarkan Penghijauan

Baca: Disdik HSS Gelar Lomba Cerdas Cermat Permuseuman Hingga Peragaan Busana Pahlawan, Ini Tujuannya

Baca: 3 Langkah Mudah Cegah Obesitas Sejak Dini, dari Cek Fisik Hingga Jaga Asupan Makanan

Selain souvenir di outlet dirinya ini juga bisa mengerjakan anyaman gelang yang langsung di anyam pada tangan yang di sebut simpay. 

"Simpay ini adalah anyaman dari dayak pegunungan meratus yang sekarang sudah jarang d temukan," terang Lihin.

Kepala Tahura Sultan Adam, Rahmad menjelaskan saat pihaknya senang diberikan tempat.

"Dimulai dari outlet galery ini kita akan memulai mengisi tempat yang masih kosong dan nantinya bisa memberi daya tarik kepada pengunjung dan bisa di jadikan media promosi melalui kerajinan tangan yang di bikin oleh teman teman kita ini yang di jadikan oleh oleh untuk sahabat dan keluarga mereka, "katanya. (Banjarmasinpost.co.idNurholis Huda)

Let's block ads! (Why?)

http://banjarmasin.tribunnews.com/2019/04/09/tahura-sultan-adam-dilengkapi-spot-galeri-pulang-bisa-dapatkan-oleh-oleh-souvenir-inihttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/tahura-sultan-adam-dilengkapi-spot.html

Sekjen PBB Serukan Pembicaraan Segera untuk Hentikan Konflik Libya - VOA Indonesia

Sekjen PBB Antonio Guterres menyerukan semua pihak di Libya agar segera terlibat dalam dialog untuk mencapai resolusi politik bagi konflik di sana, seraya menyatakan “tidak ada solusi militer.”

Dalam suatu pernyataan Senin malam (9/4), Guterres menawarkan bantuan PBB untuk memulai dialog.

Pernyataannya itu muncul setelah pasukan yang setia kepada komandan militer Khalifa Hifter mengaku bertanggung jawab atas serangan udara yang menghantam satu-satunya bandara yang berfungsi di Tripoli.

Tidak ada laporan korban cedera akibat serangan di bandara Mitiga, tetapi serangan itu memaksa bandara ditutup selama beberapa jam.

Perebutan kekuasaan di Tripoli antara pasukan Hifter dan pasukan pemerintah yang didukung PBB selama pekan lalu telah menewaskan puluhan orang.

Perdana menteri Libya yang didukung PBB, Fayez Sarraj, menyebut ofensif Hifter sebagai upaya kudeta.

PBB mengeluarkan “seruan mendesak” bagi gencatan senjata dua jam di pinggiran kota Tripoli untuk mengevakuasi warga sipil.

Juru bicara PBB Stephane Dujarric mengatakan gencatan senjata akan memungkinkan “penyediaan layanan darurat dan perjalanan sukarela warga sipil, termasuk mereka yang cedera, dari daerah-daerah konflik.” Ia mengatakan bentrokan itu mempengaruhi daerah permukiman, dan “warga sipil yang tidak diketahui jumlah, tidak dapat melarikan diri dari lokasi-lokasi tersebut.”

Dujarric mengatakan 3.400 orang telah mengungsi akibat kekerasan terbaru yang dimulai Kamis lalu.

Pertempuran itu menandai gelombang kerusuhan pertama di Libya sejak tumbangnya diktator Moammar Ghadafi pada tahun 2011.

Utusan PBB untuk Libya, Ghassan Salame, mengecam serangan terhadap bandara Tripoli. Dalam pernyataan hari Senin, ia menyebut insiden itu sebagai “pelanggaran hukum kemanusiaan yang serius.”

Menteri Luar Negeri Amerika Mike Pompeo menyerukan penghentian segera gerak maju pasukan Hifter dan mengatakan semua pihak yang terlibat “memiliki tanggung jawab untuk segera meredakan situasi.” [uh]

Let's block ads! (Why?)

https://www.voaindonesia.com/a/sekjen-pbb-serukan-pembicaraan-segera-untuk-hentikan-konflik-libya/4867917.htmlhttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/sekjen-pbb-serukan-pembicaraan-segera_9.html

Luna Maya Tenteng Tas 'Sederhana' Saat Liburan di Jepang, Harganya Capai Rp 26 Juta - Tribun Jatim

Luna Maya tenteng tas 'sederhana' saat liburan di Jepang, harganya capai Rp 26 juta.

TRIBUNJATIM.COM - Luna Maya mengajak sang keponakan untuk liburan ke Jepang jelang akhir bulan Maret 2019.

Luna Maya mengunjungi sejumlah tempat wisata di Jepang, seperti Tokyo Disney Sea dan Shinjuku.

Seperti biasa, Luna Maya selalu tampil cantik dan fashionable selama berpergian.

Saat berkunjung ke Tokyo Disney Sea dan area pepohonan sakura, Luna nampak menenteng tas sederhana berwarna oranye.

Terlihat berukuran kecil dan sederhana, rupanya tas kuning tersebut bukan tas sembarangan.

Luna Maya Dinilai 8 dari Bule Amerika, Bule Korea Sebut Syahrini Cantik Asal Makeupnya Dikurangi

Tas berwarna Oranye itu adalah merek terkenal di dunia yakni Hermes.

Dilansir dari akun Instagram @hermesselebriti, tas yang diketahui berjenis  'Aline Mine Bag' itu berharga setara dengan satu unit motor matic baru.

Dengan tas yang terlihat sederhana itu, ternyata harganya cukup fantastis.

Aline Mine Bag itu dibandrol dengan harga $1,875.

Let's block ads! (Why?)

http://jatim.tribunnews.com/2019/04/09/luna-maya-tenteng-tas-sederhana-saat-liburan-di-jepang-harganya-capai-rp-26-jutahttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/luna-maya-tenteng-tas-sederhana-saat.html

KPK Cecar Bos PT HTK soal Kepentingan Korporasi di Kasus Bowo Sidik - detikNews

Jakarta - Direktur PT Humpuss Transportasi Kimia (HTK) Taufik Agustono dicecar penyidik KPK terkait suap anggota DPR Fraksi Golkar Bowo Sidik Pangarso (BSP). KPK mencari tahu tentang kepentingan korporasi di balik perkara itu.

"Tentu akan kita lihat apakah ini inisiatif pribadi, ditugaskan atasan, atau ada kepentingan korporasi di sana. Itu kan perlu dicermati lebih lanjut," kata Kabiro Humas KPK Febri Diansyah di kantornya, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Selasa (9/4/2019).

Febri menyebut fokus penyidik saat ini terkait peristiwa kerja sama PT HTK dengan PT Pupuk Indonesia Logistik (Pilog). Sebab, memang sebelumnya KPK menyebut suap yang diberikan kepada Bowo terkait kerja sama dua perusahaan itu.

"Fokus KPK pada peristiwa-peristiwa yang terjadi terkait dengan MoU yang dibuat tahun 2018 lalu, karena kami kan menduga ada upaya dari pihak TP HTK ini untuk mendekati BSP agar HTK mendapat kontrak lagi dengan pihak Pupuk Indonesia. Itu perlu kami dalami sampai pada MoU tersebut penandatanganannya," kata Febri.

Bowo, yang merupakan anggota Komisi VI DPR, ditetapkan KPK sebagai tersangka karena diduga menerima suap dari Marketing Manager PT Humpuss Transportasi Kimia (HTK) Asty Winasti lewat seorang bernama Indung. Asty dan Indung juga sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Asty diduga memberi suap agar Bowo membantu proses perjanjian antara PT HTK dengan PT Pupuk Indonesia Logistik (Pilog). Perjanjian itu ialah penggunaan kapal PT HTK untuk distribusi pupuk PT Pilog.

Total ada Rp 1,5 miliar yang diberikan Asty dalam 6 kali pemberian. Selain itu, Asty memberikan duit Rp 89,4 juta kepada Bowo lewat Indung saat terjadinya operasi tangkap tangan (OTT). Duit itu diduga sebagai pemberian ketujuh.

Selain itu, Bowo diduga menerima gratifikasi Rp 6,5 miliar dari pihak lain. Nah, duit Rp 1,5 miliar dan Rp 6,5 miliar itulah yang diduga berada di dalam 400 ribu amplop serangan fajar yang disita KPK tersebut.
(abw/dhn)

Let's block ads! (Why?)

https://news.detik.com/berita/d-4503586/kpk-cecar-bos-pt-htk-soal-kepentingan-korporasi-di-kasus-bowo-sidikhttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/kpk-cecar-bos-pt-htk-soal-kepentingan.html

Jordi Cruyff: Ronaldo Itu Abadi, Seperti Ayah Saya - Bola.com

Bola.com, Jakarta - Duel Ajax Amsterdam versus Juventus pada perempat final Liga Champions 2018-2019 jadi satu di antara laga yang dinanti. Jordi Cruyff, mantan pemain sekaligus putra legenda sepak bola Belanda, Johan Cruyff, angkat bicara jelang leg pertama pertemuan kedua klub di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Kamis dini hari WIB (11/4/2019).

Dari namanya, sangat jelas stadion markas Ajax itu menggunakan nama sang ayah, yang berpulang selamanya pada 24 Maret 2016.

"Stadion ini menyandang namanya. Filosofi bermain dan kehidupannya, kini menjadi DNA klub ini. Ajax yang ini, memainkan sepak bola yang pasti disukai ayah saya. Muda, bahagia, berani, dan menyerang. Di Amsterdam, itu tak pernah berubah. Generasi ini memiliki lebih banyak bakat daripada yang lain, dan selalu mengontrol bola. Sangat menyenangkan melihat mereka bermain," tutur mengomentari Ajax.

Tak hanya bicara perihal Ajax, Jordi, yang pernah membela Barcelona serta Manchester United semasa masih aktif sebagai pemain, juga mengupas perihal Juventus. Ia tertarik membicarakan sosok fenomenal di Si Nyonya Tua, Cristiano Ronaldo.

"Ronaldo? Dalam sepak bola, banyak sekali yang fana dan hanya sedikit yang abadi. Saya bisa bilang, seperti ayah saya, Cristiano akan selalu dikenang. Bersama Messi, tanpa menyebut siapa yang terbaik. Banyak yang memiliki tahun-tahun hebat, namun hanya mereka yang punya 15 tahun yang luar biasa," ucapnya memuji almarhum ayahanda bersama dua pesepak bola terbaik dunia saat ini; Ronaldo dan Messi.

Cristiano Ronaldo diprediksi akan kembali ke lapangan, melawan Ajax, setelah absen dalam tiga pertandingan terakhir Serie A akibat cedera. Kehadirannya bakal jadi pendongkrak besar Juventus, yang kemungkinan besar tak akan bermain dengan tulang punggung di lini belakang, Giorgio Chiellini, yang ganti mengalami cedera.

Sumber: Calciomercato

Let's block ads! (Why?)

https://www.bola.com/dunia/read/3937609/jordi-cruyff-ronaldo-itu-abadi-seperti-ayah-sayahttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/jordi-cruyff-ronaldo-itu-abadi-seperti.html

Xiaomi Disebut Akan Setop Update MIUI di 7 Model Perangkat Redmi | merdeka.com - merdeka.com

Merdeka.com - Xiaomi dikabarkan memutuskan untuk memberhentikan pembaharuan software di perangkatnya.

BERITA TERKAIT

Dilaporkan GSM Arena, Selasa (9/4), terdapat tujuh model smartphone Redmi yang digadang-gadang tidak lagi menerima pembaruan software. Belum ada keterangan resmi dari Xiaomi mengapa hal ini dilakukan.

Adapun tujuh smartphone yang disebut tidak akan menerima pembaharuan software adalah Redmi Note 4, Redmi 3S, Redmi 3X, Redmi 4, Redmi 4A, Redmi Note 3, dan Redmi Pro.

Ketujuh model smartphone tersebut, dipastikan tidak akan mendapatkan software terbaru, termasuk MIUI 11 atau bahkan uji coba beta lainnya.

Pemberhentian itu konon katanya akan dilakukan dalam waktu dekat. Kendati demikian, Xiaomi menuturkan semua perangkat tersebut masih dapat menerima update keamanan.

Akhir tahun lalu, Xiaomi juga baru saja mengumumkan hal serupa. Ketika itu, pemberhentian update dilakukan pada sejumlah model, seperti Redmi Note 3, Mi 4, Mi 4C, Mi 4S, dan Mi 5. [faz]

Let's block ads! (Why?)

https://www.merdeka.com/teknologi/xiaomi-disebut-akan-setop-update-miui-di-7-model-perangkat-redmi.htmlhttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/xiaomi-disebut-akan-setop-update-miui.html

Voxpol: 9 Partai Masih Harus Berjuang untuk Lolos Ke Senayan - Republika Online

PSI, Berkarya, PKPI, dan Partai Garuda berada di urutan bawah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur eksekutif Voxpol Pangi Syarwi Chaniago mengungkap survei terbaru soal elektabilitas partai politik, Selasa (9/4). Menurut Pangi, terdapat sembilan parpol yang masih harus berjuang untuk lolos ke senayan. Kesembilan parpol itu memiliki elektabilitas di bawah 4 persen.

Dari sembilan partai itu, tiga di antaranya memiliki peluang lebih besar untuk lolos ke Senayan. Pernyataan tersebut diperoleh dengan pertimbangan toleransi kesalahan (margin of error). Ketiga parpol tersebut adalah PKS dengan elektabilitas 3,9 persen; Perindo 3,3 persen, dan PPP 2,9 persen.

Kemudian, Pangi menambahkan, enam partai lainnya harus berjuang lebih keras karena memiliki elektabilitas di bawah 2 persen. Keenam partai tersebut adalah Hanura dengan elektabilitas 1,1 persen; PBB 0,3 persen; PSI 0,2 persen; Berkarya 0,2 persen; PKPI 0,1 persen; dan Garuda 0,1 persen.

Di sisi lain, terdapat tujuh partai yang diperkirakan lolos ke Senayan. Dua partai terbesar memiliki elektabilitas di atas 10 persen. Keduanya adalah PDIP dengan elektabilitas 24,1 persen dan Partai Gerindra dengan elektabilitas 19,3 persen.

Selanjutnya, lima partai lain yang berpeluang besar lolos ke Senayan adalah Partai Golkar dengan elektabilitas 9,5 persen; disusul PKB 6,1 persen; Partai Demokrat 5,7 persen; Partai NasDem 4,3 persen; dan PAN 4,1 persen.

Survei Voxpol tersebut dilakukan dari 18 Maret hingga 1 April. Survei dilakukan di 34 provinsi dengan menggunakan metode multistage random sampling. Toleransi kesalahan dalam survei tersebut sebesar 2,45 persen. Voxpol menggunakan responden sebanyak 1.600 partisipan dengan perbandingan jumlah laki-laki dan perempuan sebesar 50:50.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/politik/ppp0mv377/voxpol-9-partai-masih-harus-berjuang-untuk-lolos-ke-senayanhttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/voxpol-9-partai-masih-harus-berjuang.html

Yusuf Mansur: Dakwah, Sepak Bola, dan Politik Indonesia - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Sosok Ustaz Jam'an Nurchotib Mansur alias Yusuf Mansur tak hanya dikenal sebagai pendakwah, tapi juga mulai aktif di sepak bola dan percaturan politik di Indonesia.

Yusuf Mansur lebih dulu dikenal sebagai pendakwah dan juga pengusaha muda. Belakangan, ia mulai aktif di pentas sepak bola dengan bekerjasama dengan pelatih Timnas Indonesia Indra Sjafri.

Pada 8 Januari 2018, ia mendampingi Indra Sajafri dalam sebuah diskusi sepak bola di Grand Hyatt. Ia juga ikut berperan membantu Egy Maulana Vikri menandatangani kontrak bersama klub Polandia, Lechia Gdansk.

Yusuf Mansur bahkan ikut mendampingi Egy ke Polandia bersama Indra Sjafri dan agen pemain, Dusan Bogdanovic.

Kepada CNNIndonesia.com, Indra bercerita bahwa Yusuf Mansur sering memperhatikan sepak terjang Timnas Indonesia. Bukan hanya Yusuf Mansur, melainkan juga santri di pondok pesantren miliknya.

Yusuf Mansur dan Isndra Sjafri dirikan Yusuf Mansur dan Isndra Sjafri dirikan akademi sepak bola. (CNN Indonesia/Titi Fajriyah)
Hubungan antara Yusuf dan Indra terbilang akrab. Keduanya tampak duduk bersebelahan saat laga uji coba Timnas Indonesia dengan Timnas Islandia pada 14 Januari.

Keseriusan Yusuf terhadap sepak bola mulai tampak. Terbukti dari kesepakatan membeli saham klub Persika Karawang pada 30 Januari 2018.

Yusuf dan Indra berada dalam manajemen PT Persika Singaperbangsa yang mengelola Persika Karawang. Manajer Persika, Rakhmat Gunadi, menyebut Yusuf menjadi komisaris di Persika.

"Beliau bisa dikatakan sebagai penyandang dana klub," kata Rakhmat Gunadi kepada CNNIndonesia.com, tanpa membeberkan persentase saham yang dimiliki Yusuf dan Indra di Persika.

Selanjutnya Indra resmi mendirikan Indra Sjafri Football Academy (ISFA). ISFA sendiri berada di bawah manajemen ISYM (Indra Sjafri Yusuf Mansur).

Yusuf MansurYusuf Mansur menjadi Komisaris Persika Karawang. (CNN Indonesia/Hesti Rika)
Nantinya, ISYM juga tak hanya mengurus akademi, tapi juga melakukan ekspansi dengan menyuntikkan investasi dana kepada klub-klub yang memiliki masalah keuangan hingga menyediakan agen pemain.

Lewat ISFA, Yusuf berharap bisa melahirkan banyak pesepakbola Indonesia yang tampil di kancah dunia. "Saya mau menyenangkan sepak bola Tanah Air dan masyarakat Indonesia. Jadi saya mau ikut ambil bagian," katanya.

Egy Maulana Vikri dan Lechia Gdansk

Pada Maret 2018, Yusuf dan Indra pergi ke Polandia untuk mengorbitkan pemain asal Medan Egy Maulana Vikri.

Mereka terlihat bersama dalam perkenalan perdana bintang sepak bola muda Indonesia Egy Maulana Vikri di markas Lechia Gdansk. Agen dan ayah angkat Egy, Dusan Bogdanovic serta Subagja Suihan, turut hadir.

"Dusan agensi Egy itu bagian dari ISYM Management. Dia [Bogdanovic] satu kantor dan partner dengan kami. Kami ke sana dengan biaya sendiri, kemauan sendiri, ingin menyaksikan peristiwa bersejarah," ucap Indra di Kemenpora pada Rabu (14/3) sore.

Di Polandia, Yusuf menemani Egy mencari apartemen yang bakal menjadi tempat tinggal sementara pemain tersebut.

Egy Maulana Vikri gabung Lechia Gdansk.Egy Maulana Vikri gabung Lechia Gdansk. (CNN Indonesia/Arby Rahmat Putratama)
Akhir 2018, Yusuf mengungkapkan alasan PT Veritra Sentosa Internasional (Paytren) mensponsori klub Liga Polandia, Lechia Gdansk. Tulisan Paytren muncul di jersey klub yang diperkuat Egy Maulana Vikri dalam beberapa pertandingan saja.

Pemilik perusahaan pembayaran tersebut dikabarkan membeli 10 persen saham Lechia dengan nilai 2,5 juta euro atau berkisar Rp39 miliar, yang dibayar secara bertahap selama tujuh bulan. Yusuf ingin memperluas bisnisnya hingga ke sepak bola Eropa.

Ustaz Yusuf Mansur: Dakwah, Sepak Bola, dan Politik Indonesia
"Dengan mensponsori Gdansk nama menunjukkan bahwa Paytren eksis. Pada akhirnya Indonesia juga yang akan terangkat," ucap dia.

Resmi Dukung Jokowi-Ma'ruf

Kini, Ustaz Yusuf Mansur resmi menyatakan dukungan terhadap pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.

Ia menyebut Islam Indonesia wangi selama kepemimpinan Jokowi sebagai presiden. Yusuf mengatakan bicara soal Jokowi, suah cukup bukti yang dihadirkan selama 4,5 tahun kepemimpinannya.

"Saya, Yusuf Mansur, menghargai pilihan ustaz-ustaz dan ustazah-ustazah yang lain. Menghargai pilihan-pilihan ulama-ulama dan kyai-kyai yang lain. Tokoh-tokoh yg lain," kata Yusuf Mansur dalam keterangan video yang diunggahnya di akun Instagramnya, @yusufmansurnew, Selasa (9/4).

Yusuf Mansur resmi mendukung Jokowi-Ma'ruf di Pilpres 2019.Yusuf Mansur resmi mendukung Jokowi-Ma'ruf di Pilpres 2019. (Detikcom/Hasan Alhabshy)
"Sebagaimana saya juga yakin, yang lainpun akan menghargai pilihan terbaik saya juga. Bahwa saya mendukung dan memilih Bapak Haji Jokowi dan Kyai Ma'ruf Amin, sebagai Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden 2019-2024," sambungnya.

Yusuf juga mengatakan Pilpres 2019 adalah kemenangan umat Islam. Ia mengajak masyarakat untuk tidak membiarkan otak atau hati memilih, tanpa Allah SWT.

Dia juga mengajak masyarakat mengawal Pilpres 2019 dan membuatnya menjadi sejuk, damai, dan berhasil.

Yusuf Mansur jadi salah satu tokoh agama yang memberikan dukungan kepada Jokowi. Sebelumnya, tokoh agama lain seperti mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat, Tuan Guru Bajang Muhammad Zainul Majdi, Habib Luthfi, dan Maimoen Zubair juga menyatakan dukungan kepada Jokowi-Ma'ruf. (jun/har)

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20190409181728-142-384706/yusuf-mansur-dakwah-sepak-bola-dan-politik-indonesiahttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/yusuf-mansur-dakwah-sepak-bola-dan.html

Sempat Viral, Ini 5 Momen Berapi-api Prabowo Subianto saat Kampanye - Suara.com

Suara.com - Memasuki pekan terakhir kampanye terbuka di Pemilihan Presiden 2019, kedua pasangan calon presiden dan wakil presiden semakin gencar bergerilya ke berbagai wilayah, seperti yang dilakoni calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto.

Saban kampanye, Prabowo Subianto seringkali menunjukkan sikap yang begitu berapi-api. Beberapa momen di antaranya seperti menggebrak meja hingga memarahi ajudan sempat dilakukan oleh Prabowo saat menjalani kampanye terbuka. Beberapa sikapnya itu pun sempat menjadi sorotan warga.

Berikut Suara.com merangkum beberapa momen berapi-api Prabowo selama menjalani kampanye.

1. Gebrak Meja

Di hadapan Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais. Prabowo Subianto sempat menggebrak-gebrak meja podium saat berorasi di Stadion Kridosono, DI Yogyakarta pada Senin (8/4/2019).

Prabowo Subianto tampak begitu emosional hingga menggebrak meja saat menguraikan persoalan ekonomi politik yang disebutnya dirusak oleh segelintir elite di Jakarta.

"Segelintir elite di Jakarta seenak-enaknya saja merusak negara ini. Mereka itu bajingan-bajingan. Nanti pasti ada yang bertanya 'Eh Prabowo sebut siapa yang dimaksud itu'. Nanti gue sebut nama lengkap dan alamatnya ya," kata Prabowo.

Prabowo Subianto pun sempat menyindir aparat penegak hukum TNI dan Polri harus netral dalam Pilpres 2019, ia mengingatkan hal itu sembari menggebrak meja podium hingga membuat Amien Rais yang duduk di belakangnya bangkit dan mendekati Prabowo Subianto.

"Tentara dan polisi adik-adikku, jangan mau dijadikan alat pro-asing. Kalian adalah tentara rakyat, benar kan?" imbuh Prabowo Subianto.

2. Tepak Tangan Ajudan

Saat melakukan kampanye di Cianjur, Jawa Barat pada Selasa, 12 Maret 2019, Prabowo Subianto sempat menunjukkan emosionalnya kepada ajudannya di hadapan massa pendukungnya. Prabowo Subianto menepak tangan ajudan yang bertugas untuk melindunginya.

"Kamu jangan halangi saya untuk salaman dengan rakyat," ujar Prabowo Subianto sambil menepak tangan ajudan.

Kejadian berawal saat Prabowo Subianto menyapa pendukungnya dari atas mobil. Prabowo Subianto pun memukul tangan anak buahnya yang menghalangi Prabowo Subianto bersalaman dengan pendukung.

Namun, momen ini pun mendadak viral di media sosial hingga diisukan Prabowo Subianto gampar dan usir warga yang menghadiri kampanye itu.

3. Marah ke Penonton Debat

Aksi Prabowo Subianto yang menunjukkan sikap berapi-api kembali terjadi saat debat capres  Pilpres 2019 di Hotel Shangri-La, Jakarta pada Sabtu (30/3/2019) malam. Prabowo Subianto marah ketika penonton debat keempat itu tertawa ditengah pemaparan Prabowo Subianto.

Kejadian bermula saat Prabowo Subianto bercerita mengenai kondisi alat utama sistem persenjataan Indonesia yang dinilai lemah. Ia menilai sistem yang lemah itu bukanlah salah Jokowi namun orang di sekitar Jokowi hingga memicu gelak tawa para penonton di arena debat.

"Tapi saya berpendapat kekuatan pertahanan kita sangat rapuh dan lemah. Bukan salah bapak, salah nggak tahu saya, elit ya yang ketawa. Kenapa kalian tertawa? Pertahanan Indonesia rapuh kalian ketawa. Lucu ya? Kok lucu? Silakan ketawa kalau negara kita lemah silakan," tegas Prabowo Subianto.

4. Semprot Audiens di Sumenep

Tak hanya menegur audiens di debat capres saja, Prabowo Subianto pun pernah menegur audiens yang hadir dalam acara silahturahmi dengan ulama dan tokoh masyarakat di Sumenep, Madura.

Prabowo Subianto tampak terganggu dengan beberapa warga yang asyik ngobrol sendiri tak jauh dari tempat Prabowo Subianto berpidato.

"Ada apa bicara sendiri di situ? Apa kamu aja yang mau bicara di sini?" tegur Prabowo.

Seketika suasana pun menjadi hening. Beberapa orang yang hadir dalam acara itu pun meminta Prabowo Subianto kembali melanjutkan pidatonya dan tak menghiraukan orang yang ditegur itu.

5. Marahi Jurnalis

Prabowo Subianto tampak begitu geram melihat pemberitaan media nasional saat Reuni Akbar 212 di Monas pada Minggu, 2 Desember 2018. Prabowo Subianto mengklaim ada belasan juta orang yang hadir dalam acara itu namun tidak ditulis di media-media.

"Hampir semua media tidak mau meliput sebelas juta lebih orang yang kumpul. Saya kira ini kejadian pertama manusia kumpul sebanyak itu tanpa dibiayai siapapun," kata Prabowo Subianto saat mengisi pidato di peringatan Hari Disabilitas Internasional ke-26 di Jakarta pada 5 Desember 2019.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/news/2019/04/09/132155/sempat-viral-ini-5-momen-berapi-api-prabowo-subianto-saat-kampanyehttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/sempat-viral-ini-5-momen-berapi-api.html

Rayakan Hari Kesehatan Sedunia, Yuk Mulai Gaya Hidup Sehat Ini - Suara.com

Suara.com - Hari Kesehatan Sedunia yang diperingati 7 April lalu merupakan momentum menjalani gaya hidup sehat.

Sebuah riset dari Harvard T.H. Chan School of Public Health1 meneliti dampak kebiasaan hidup sehat terhadap angka harapan hidup. Diantara berbagai hal yang diteliti terkait kebiasaan hidup sehat adalah diet sehat, tingkat aktivitas fisik yang sehat, serta berat badan sehat. Berdasarkan analisa, mereka yang menganut pola hidup sehat memiliki harapan hidup yang lebih lama.

Saat tubuh kurang fit atau bahkan sakit, kita rasanya malas untuk bergerak. Tubuh yang sehat membantu kita untuk jadi lebih bebas dan maksimal dalam beraktifitas.

Jadi rayakan Hari Kesehatan Sedunia dengan jalani gaya hidup sehat dengan memperhatikan point penting berikut yang Suara.com rangkum  dari press release yang dikirimkan Greenfields. 

Gaya Hidup Sehat dan Jaga Berat Badan

Gaya hidup sehat adalah gaya hidup yang membantu menjaga dan meningkatkan
kesehatan dan kesejahteraan. Makan sehat, aktif secara fisik dan menjaga berat badan
sehat adalah beberapa hal yang tercakup dalam gaya hidup sehat.

Diet baik sangat penting bagi kesehatan dan dapat membantu kita untuk merasa prima.
Diet seimbang memberikan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh untuk dapat berfungsi
secara benar. Jika digabung dengan aktivitas fisik, diet seimbang bisa membantu untuk
mencapai dan mempertahankan berat badan sehat, mengurangi terjadinya penyakit kronis, serta mendukung kesehatan secara keseluruhan.

Kenali Jenis Makanan yang Dikonsumsi

Mengonsumsi diet yang seimbang terkadang rasanya susah untuk dilakukan, namun sangat perlu karena dapat membantu meningkatkan kesehatan. Junk food seperti kentang goreng dan minuman ringan terasa enak di lidah namun biasanya tinggi akan kalori dan rendah dari segi nutrisi.

Kenali jenis makanan yang kamu konsumsi sehari-hari dan pilihlah jenis makanan yang kaya akan nutrisi. Untuk diet seimbang, kita perlu mengonsumsi beragam jenis makanan yang dapat dibagi dalam beberapa kelompok sebagai berikut:

-Sayur-sayuran dari berbagai jenis dan warna
-Buah-buahan
- Gandum (sereal), roti, nasi, pasta
-Daging rendah lemak dan daging ayam, ikan, telur, tahu, kacang-kacangan dan biji-bijian,
serta kacang polong
-Susu, yogurt, keju dan produk olahan susu lainnya

Konsumsi Susu, Keju dan Yogurt Kaya Nutrisi

Susu dan produk olahan susu seperti keju dan yogurt mengandung berbagai nutrisi
esensial seperti protein; Vitamin A, B1, B2, B12, dan D potassium dan magnesium, sehingga membuatnya menjadi bagian penting dari diet yang seimbang.

Susu Greenfields dan produk olahan susu Greenfields terbuat dari susu segar Greenfields
dan diproduksi di pabrik yang terintegrasi dengan pabrik milik Greenfields sendiri.

Jadi, yuk rayakan Hari Kesehatan Sedunia dengan mulai gaya hidup sehat dari sekarang. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/pressrelease/2019/04/09/190000/rayakan-hari-kesehatan-sedunia-yuk-mulai-gaya-hidup-sehat-inihttps://desimpul.blogspot.com/2019/04/rayakan-hari-kesehatan-sedunia-yuk.html